Usai Lumpuhkan 2 Perampok Bersenpi, Jatanras Polda Riau Buru Kawanan Lainnya

Usai Lumpuhkan 2 Perampok Bersenpi, Jatanras Polda Riau Buru Kawanan Lainnya

11 Februari 2019
Kasubdit III Jatanras Polda Riau AKBP Mohammad Kholid

Kasubdit III Jatanras Polda Riau AKBP Mohammad Kholid

RIAU1.COM -Tim Jatanras (Kejahatan dan Kekerasan) Subdit III Reserse Kriminal Umum Polda Riau memburu pelaku lainnya yang turut terlibat aksi perampokan (Pencurian Disertai Kekerasan, Curas) di Jalan Waduk Kilometer 15, Desa Sam-sam Kecamatan Kandis Kabupaten Siak, Riau.

Perburuan dilakukan, atas dugaan adanya pelaku lain yang terlibat, di mana aparat berwajib sebelumnya sudah meringkus tiga pelaku, masing-masing berinisial BHG alias Bambang dan IA yang berperan sebagai eksekutor dalam perampokan ini, serta seorang lainnya berinisial AFA.

Bahkan BHG dan IA terpaksa diambil tindakan tegas, lantaran melawan pihak berwajib saat penangkapan. Walhasil, senjata api polisi pun menyalak dan peluru menerjang kaki kedua perampok tersebut. Keduanya pun menyerah.

"Saat ini kita masih akan kembangkan, terkait dugaan adanya pelaku lain yang terlibat dalam komplotan tersebut," ungkap Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Riau Kombes Hadi Poerwanto melalui Kasubdit III AKBP Mohammad Kholid di ruanhannya, Senin 11 Februari 2019 siang.

Selain itu, Polda Riau juga tengah mengusut, apakah komplotan Bambang Cs ini juga terlibat aksi perampokan lainnya di wilayah Provinsi Riau, dengan modus menggunakan senjata api (Senpi) rakitan. Senjata itu juga turut disita aparat saat meringkus ketiganya.

"Itu juga masih kita dalami. Apakah ada aksi Curas lainnya yang diduga melibatkan para pelaku tersebut. Sementara ini kan baru satu LP (Laporan Polisi)," singkat AKBP Mohammad Kholid menegaskan.

Diberitakan sebelumnya, Bambang Cs melancarkan aksinya dengan mencegat korban yang merupakan karyawan salah satu perusahaan, di Jalan Waduk Kilometer 15, Desa Sam-sam Kecamatan Kandis Kabupaten Siak, Riau.

Saat itu, korban membawa uang perusahaan sebesar Rp75 juta. Dalam aksinya, pelaku sempat melukai korban dengan cara memukulkan gagang senjata. Bahkan sempat melepas tembakan, meski tidak diarahkan kepada korban.