AKP Awaluddin Syam Jadi Kasatreskrim Polresta Pekanbaru, Kabagops dan Kasatlantas Berganti

AKP Awaluddin Syam Jadi Kasatreskrim Polresta Pekanbaru, Kabagops dan Kasatlantas Berganti

14 Mei 2019
AKP Awaluddin Syam SIK MM. (Int)

AKP Awaluddin Syam SIK MM. (Int)

RIAU1.COM -Kapolda Riau Irjen Widodo Eko Prihastopo, merotasi perwira yang mengisi beberapa jabatan strategis dijajarannya. Satu diantaranya di Polresta Pekanbaru, di mana ada tiga pejabat satuan fungsi yang berganti.

Data yang diperoleh Riau1.com, mutasi (Pergantian jabatan) ini merupakan posisi yang strategis di Polresta Pekanbaru, diantaranya Kabagops, Kasatreskrim dan Kasatlantas.

Dirincikan, Kabagops Polresta Pekanbaru Kompol Kurnia Kurnia Setyawan dipromosikan menjadi Wakapolres Bengkalis. Tempatnya diisi oleh Kompol Angga F Herlambang yang kini sebagai Kapolsek Limapuluh.

Berikutnya, Kompol Bimo Ariyanto yang melepas jabatan sebagai Kasatreskrim, dan menjadi Pamen di Polda Riau (Dalam rangka Dik Sespimen 2019). Bimo sendiri cukup lama menempati posisi menjadi Kasatreskrim di Polresta Pekanbaru.

Tempat Kompol Bimo, selanjutnya dipercayakan kepada AKP Awaludin Syam SIK MM, yang berpengalaman dan bertangan dingin menangani bidang Reserse. Kenapa tidak, saat ini Awal menjabat Kasatreskrim di Polres Dumai.

Dengan demikian, AKP Awaluddin Syam yang lama menempa pengalaman di kalimantan ini praktis akan naik pangkat menjadi Kompol, seiring dengan promosi jabatannya sebagai Kasatreskrim Polresta Pekanbaru.

AKP Awal memulai karirnya di Polres Singkawang Kalimantan Barat. Kemudian dipercaya menjadi Kapolsek Segedong Polres Kabupaten Pontianak, Kapolsek Tayan Hulu Polres Sanggau hingga Kanit Idik Ditpolair Poda Kalbar.

Sebelum pindah ke Polda Riau, dirinya juga sempat dipercaya sebagai Wakasatreskrim di Polresta Pontianak, Polda Kalbar. Sementara di Riau, Awal pernah berdinas di Kuansing, di Polres Rohil sebagai Kasatreskrim dan kemudian Dumai.

Terakhir, mutasi di Polresta Pekanbaru adalah jabatan Kasatlantas, yang ditempati Kompol Rinaldo Aser. Ia menjadi Pamen Polda Riau (Dalam rangka Sespimen), dan digantikan AKP Emil Eka Putra yang saat ini menjabat Kasi BPKB Subdit Regident Ditlantas Polda Riau.