Houston AS Jalin Kerja Sama Kota Kembar dengan Palembang

Houston AS Jalin Kerja Sama Kota Kembar dengan Palembang

14 Februari 2019
Ilustrasi markas tim Football Houston Texans AS.

Ilustrasi markas tim Football Houston Texans AS.

RIAU1.COM - Kota Palembang jadi incaran kerja sama Kota Kembar oleh AS. 

Pemerintah Kota Houston Amerika Serikat tertarik untuk menjalin kerjasama dengan Pemerintah Kota Palembang melalui program kota kembar atau sister city.

Nana Yuliana, Konsul Jenderal RI Houston mengatakan pihaknya tertarik untuk menjalin sister city dengan Palembang karena adanya kemiripan antara dua kota ini.

“Kedua kota ini memiliki kesamaan sebagai kota energi dan olahraga. Dimana Palembang memiliki stadion besar seperti Jakabaring Sport City [JSC],” katanya dalam keterangan pers, Kamis (14/2/2019), seperti dilansir bisnis.com.
 
Nana menjelaskan bahwa Konsulat Jenderal Republik Indonesia (KJRI) memiliki salah satu tugas dalam meningkatkan hubungan wilayah kerja dengan Houston. Dimana KJRI di Houston memiliki strategi antara lain promosi, people to people connectivity dan perlindungan.

“Diharapkan dengan adanya sister city ini dapat saling menguntungkan antara Palembang dengan Houston,” kata Nana.

Dia menambahkan, sister cityadalah hubungan kerja sama jangka panjang, antara dua kota dalam dua negara yang berbeda melalui budaya, pendidikan, bisnis, dan teknis.

Houston, lanjut dia, merupakan kota terbesar keempat terbesar di Amerika Serikat dan kota terbesar di Negara Bagian Texas. Houston sendiri merupakan daerah yang terkenal sebagai Oil and Gas Beltway di Negara Bagian Texas. 

"Selain minyak dan gas bumi Houston juga mempunyai keunggulan di bidang petrokimia, pertambangan, real estate, manufaktur, asuransi, keuangan, transportasi, konstruksi, pertanian, pariwisata, lingkungan hidup, perdagangan umum dan pelayanan kesehatan," ujarnya.

Sementara itu, Walikota Palembang, Harnojoyo mengharapkan, dengan Sister City ini mampu menjalin kerjasama yang saling menguntungkan antara Kota Palembang dengan Houston.
 
“Palembang punya potensi yang besar yang bisa dikerjasamakan dengan Houston. Seperti, pariwisata, kreasi kerajinan dan tenaga SDM. Kita harapkan, kerjasama ini akan makin mempererat hubungan Palembang-Houston,” ujarnya.

Hal senada diungkapkan Kepala Bappeda dan Litbang Kota Palembang, Harrey Hadi. Menurut dia, banyak potensi yang bisa jadi kerjasama

“Misalnya, pertukaran SDM, pembangunan budaya, pemasaran kerajinan UMKM. Insya Allah, nanti kerjasama ini akan dimatangkan dalam Forum Sister City yang akan digelar di Houston pada 17-19 Juli 2019 nanti,” ujarnya.

R1/Hee 

Loading...