Pemkab Siak Persiapkan Skenario New Normal

Pemkab Siak Persiapkan Skenario New Normal

27 Mei 2020
Wakil kepala Sekretariat Gugus Tugas Penanggulangan Covid-19 Kabupaten Siak, Budi Yuwono

Wakil kepala Sekretariat Gugus Tugas Penanggulangan Covid-19 Kabupaten Siak, Budi Yuwono

RIAU1.COM - Sama seperti Provinsi Riau, Pemkab Siak juga akan menerapkan skema 'New Normal' atau tatanan suasana dan kondisi yang baru dalam aktivitas sehari-hari yang disesuaikan dengan protokol kesehatan.

"Iya, nantinya kita juga sama dengan Provinsi akan menerapkan skema 'New Normal', teteapi saat ini kita tengah mengkaji  konsep-konsep lainnya dari skema new normal itu," kata Wakil Kepala Sekretariat Gugus Tugas Penanganan COVID-19 Kabupaten Siak, Buhdi Yuwono, Rabu 27 Mei 2020.

Asisten 1 Setda Kabupaten Siak itu juga menyampaikan, secara garis besar sejak wabah COVID-19 yang mewabah itu, masyarakat sudah menjalankan beberapa butiran skema new normal dalam kehidupan sehari-hari. 

"Imbauan yang kita lakukan sejak 'Corona Virus' mulai mewabah itu juga merupakan point-point dalam penerapan 'New Normal' itu nantinya. Seperti wajib pakai masker, menyediakan tempat cuci tangan di tempat umum, berlakukan jam malam dan physical distancing," sebutnya.

"Kini tinggal pengaturan anak sekolah saja yang belum kita terapkan. Hal itupun karena aktifitas belajar di sekolah masih libur. Mungkin saat masuk sekolah nanti kita terapkan. Bisa saja nanti kita terapkan satu meja satu murid," kata dia.

Loading...

Budhi pun berharap kerjasama dari masyarakat jika nanti skema new normal memang benar-benar diterapkan di Kabupaten Siak.

"Yang menjadi catatan kita saat ini, masih ada masyarakat melanggar aturan jam malam. Maka kedepan kita berharap hal itu tidak terjadi lagi," pungkasnya.(adv)